Menurutmu, berapa uang yang Kim Kardashian dapatkan dari sebuah post endorsement Instagram? Endorsement atau yang populer sebagai istilah...
Endorsement atau yang populer sebagai istilah iklan produk yang melibatkan artis ini juga dilakukan keluarga The Kardashian. Mereka tak segan untuk membuat media sosial, khususnya Instagram pribadi mereka menjadi ladang uang.
CEO Talent Resources Michael Heller memprediksi, setiap produk iklan berbayar yang dipublikasikan Kim Kardashian sebagai kepada 95 juta pengikutnya di Instagram itu bernilai 500 ribu dolar Amerika Serikat. Disebut-sebut jumlah ini setara dengan 25 persen dari pemasukan utama istri Kanye West tersebut.
Selain itu saudara perempuan Kim, Kourtney an Khloe juga melakukan hal serupa. Instagram keduanya yang diikuti lebih dari 50 juta akun itu disebut bisa mengantongi 250 ribu dolar AS untuk satu post endorsement produk.
Meski begitu, ketiganya tak lantas mengubah akun pribadi mereka menjadi sekedar laman iklan saja. Heller menjelaskan, Kim, Khloe dan Kourtney tetap melakukan yang disebut ‘filter’ untuk menjaga citra diri mereka. Kakak-beradik ini melakukan endorsement yang hanya sesuai dengan pola hidup mereka. Misalnya, Kim dengan pelindung smartphone yang berlampu untuk selfie, Khloe yang menjaga berat badan dengan susu protein, serta produk kecantikan favorit Kourtney.
sumber: mirror.co.uk
COMMENTS